Kata Kata Kecewa – Ngomong ngomong soal kecewa, saya sudah lebih dulu merasakannya, rasanya perih ketika pendapat tidak dihargai, ketika perasaan diabaikan, dan ketika semua usaha yang dilakukan tidak dianggap.
Namun saya sadar, inilah yang dinamakan bunga kehidupan, kita tidak akan pernah bisa memaksa orang untuk menghargai semua jerih payah kita, perasaan kita, dan argumen kita.
Jadi rasanya tidak perlu untuk terlalu memikirkan orang orang yang tidak pernah menganggap dan menghargai kita.
Fokus terhadap tujuan hidup, dan lakukan kebaikan meski sekecil apapun.
Khusus diartikel ini, mari kita bersama sama meluapkan semua perasaan emosi dan sedih ketika perjuangan dianggap biasa saja.
Tapi harus diingat, cukup baca kata kata kecewa ini hanya didalam hati lalu renungkan, jangan pernah menulis keluh kesah serta kecewa di media sosial, karena orang orang yang membacanya tidak pernah peduli kepada anda dan itu tidak akan menyelesaikan masalah anda!
Kata Kata Kecewa Karena Tidak Dihargai
Dibawah ini, sedikitnya ada 10 Quote kata kata tidak dihargai yang bisa anda nikmati.
“Namanya juga hidup, kalau tidak sakit hati yaa minimal tidak dihargai, habisnya mau gimana lagi?
Diary Motivasi
“Berhentilah menangis ketika usaha dan perjuanganmu tidak di hargai, sebab kamu terlalu berharga dan berarti untuk orang orang yang mengerti arti dari sebuah perjuangan”
Diary Motivasi
“Kecewa karena merasa tidak dihargai memang menyakitkan, namun jangan biarkan hal itu memengaruhi hidupmu. Teruslah percaya pada dirimu sendiri dan jangan pernah berhenti untuk berusaha mencapai apa yang kamu impikan.”
Diary Motivasi
“Jangan biarkan siapapun meremehkanmu atau membuatmu merasa kecil. Kamu memiliki kemampuan dan bakat yang luar biasa, yang bisa membawa kamu meraih impianmu. Jadi, jangan berhenti untuk berusaha dan berjuang.”
Diary Motivasi
“Kekecewaan karena tidak dihargai memang sulit dihindari, terutama di usia remaja. Namun, jangan biarkan perasaan tersebut menghancurkanmu. Teruslah berjuang dan fokuslah pada hal-hal yang membuatmu bahagia dan merasa dihargai.”
Diary Motivasi
“Jangan sampai orang lain membuatmu merasa tidak berharga. Kamu memiliki potensi dan kualitas yang membuatmu berarti. Ingatlah bahwa di balik kekecewaanmu, ada kesempatan untuk berkembang dan menjadi lebih baik.”
Diary Motivasi
“Terkadang, kita merasa kecewa saat orang lain tidak menghargai kita sebagaimana mestinya. Namun, jangan biarkan perasaan tersebut menguasai hidupmu. Teruslah berusaha dan tunjukkan bahwa kamu pantas dihargai!”
Diary Motivasi
Jangan sedih kalau tidak dihargai, bersedihlah ketika kamu tidak berharga lagi
Diary Motivasi
Jika kamu tidak dihargai, maka pergi dan carilah pengganti
Diary Motivasi
Turunkan ekspektasi, agar ketika kelak kamu tidak dihargai kamu tidak akan kecewa dan menangis lagi
Diary Motivasi
Kumpulan Kata Kata Kecewa Soal Perasaan
Perasaan itu aneh, kadang kita tidak bisa memilih untuk berhenti menyukainya, ataupun kadang kadang perasaan itu mengejutkan, kita tidak akan pernah bisa untuk melarang jika dia menyukai dengan orang yang mungkin baru dikenal.
Baca Juga: Kata Kata Bijak Motivasi
“Saya pamit pergi, ini bukan berarti saya tidak mencintai anda lagi, tetapi soal harga diri dan tidak jadi prioritas lagi
****
“Ketika perjuangan dianggap biasa saja, Percayalah bahwa anda sedang ditempa untuk memiliki hati dan perasaaan yang tidak mudah kecewa”
****
“Jangan pernah menaruh rasa yang terlalu berlebihan kepada manusia, karena sejatinya manusia itu terlalu mementingkan egonya sendiri”
****
“Tidak dihargai bukan berarti dibenci, sadarlah bahwa tuhan sedang menyiapkan skenario terbaik untuk hambanya, terus lakukan kebaikan meskipun dihiraukan, jangan perdulikan penilain manusia terhadap diri sendiri”
****
“Jika kesal dengan perlakuan dia yang anda cintai, jangan pernah menuangkan kekesalan tersebut di sosial media, karena semua curhatan itu tidak akan berguna bagi yang membacanya”
****
“Rasa yang bertepuk sebelah tangan memanglah perih, tapi lebih perih saat dikhianati ketika sedang menjalin hubungan dengannya, mungkin inilah salah satu alasan Tuhan tidak memperkenankan anda dengan dirinya”
****
“Berjuang untuk orang yang dicintai namun tidak pernah dihargai? percayalah semua tidak ada yang sia sia dan pasti akan baik baik saja”
****
“Tidak semua rasa cinta itu benar benar baik untuk dirimu, kadang ada kalanya kita harus belajar bahwa cinta memang tidak harus memiliki”
****
“Jangan berprasangka buruk dengan rasa cinta, justru dengan adanya sebuah cinta kita dapat belajar untuk ikhlas, merelakan dan melepaskan”
****
“Pergilah menjauh, sejauh mungkin. Saat rasa dibalas dusta, saat suka dibalas luka”
****
“Untuk apa terus berjuang jika hanya diabaikan? untuk apa terus berkorban jika hanya di manfaatkan?”
****
Kata Kata Ketika Ketulusan Tidak Dihargai
Ketulusan adalah salah satu hal yang sangat sakral menurut pandangan beberapa orang, sebab orang yang mencintai kita dengan tulus itu sangat jarang sekali, bahkan hampir tidak ada selain keluarga dan kedua orang tua. Dibawah ini telah dikumpulkan kata kata ketika ketulusan tidak dihargai.
“Rasanya kau tidak perlu tahu tentang perjuanganku, ketulusanku, dan pengorbananku, karena cinta bagiku hanya ibarat bunga ditaman, saat mekar banyak yang mendekatinya, saat tidak berbunga jangankan mendekat, dilihatpun tidak”
****
“Dari cinta yang diabaikan aku bisa belajar apa itu arti ketulusan, keikhlasan dan perjuangan. Ternyata kadang ada kalanya cinta tidak memandang perngorbanan melainkan memandang uang”
****
“Ketika hasil kerja tidak dihargai, pada saat itulah bahwa kita sedang belajar apa itu ketulusan, ketika semua usaha kita tidak pernah dianggap, maka pada saat itu juga kita belajar tentang keikhlasan, ketika harus lelah dan kecewa, maka pada saat itu juga kita sedang belajar apa itu kesungguhan”
****
“Kamu tulus dan berjuang sendirian? dan kamu merasa disia siakan, atau justru merasa kehilangan?, tenang ketulusan dan perjuanganmu tidak sia sia, dialah yang justru menyia-nyiakan!”
****
“Sangat jarang orang yang mengakui bahwa kesederhanaan adalah kekayaan terbesar di dunia ini, dan yang terpenting di atas segala-galanya ialaha mengakui kesederhanaannya. Karena kesederhanaan adalah kejujuran, dan keberanian adalah ketulusan”
****
“Sedikitnya ada 4 manfaat dari ketulusan, yang pertama: Ketulusan menempati peringkat pertama sebagai sifat yang disukai oleh banyak orang (kecuali dia yang tidak mengerti dengan ketulusanmu). Kedua: Ketulusan membuat orang lain merasa aman dan dihargai, karena mereka yakin tidak akan dibodohi apalagi dibohongi. Ketiga: Kebenaran tidak suka mengada-ngada, pura pura, mencari alasan aau memutarbalikkan fakta dan yang jelas, prinsip dari ketulusan adalah jika iya maka iya, jika tidak maka tidak.” Keempat: Tentu akan lebih sempuran apabila ketulusan sejati itu diringi dengan kecerdikan seekor ular. Dengan begitu, ketulusan tidak akan pernah menjadi keluguan yang akan merugikan diri sendiri”.
****
“Cantik itu pilihan, namun ketulusan yang engkau hadirkan dari dalam dirimu itu akan senantiasa memancarkan cahaya bak matahari yang tidak pernah dihargai saat suhunya mulai sangat panas”
****
“Ketika ketulusanmu tidak dihargai, maka bayarlah orang itu dengan keikhlasan, lalu pergilah menjauh sejauh matahari dan bumi, dan jangan pernah kembali”
****
“Kadang seseorang berhenti perduli bukan berarti dia tidak mengingatmu lagi. Justru dia berhenti peduli karena keperduliannya kau hiraukan berkali kali”
****
“Carilah Tempat dimana dirimu dihargai, bukan dibutuhkan, sebab banyak yang datang karena butuh dan lupa bagaimana cara menghargai”
Kata Kata Sindiran Tidak dihargai
Jika rasa rasanya kepedulianmu sudah tidak dihargai, maka saatnya kamu untuk pergi menjauh, karena dia mungkin bukan orang yang tepat untuk kau perjuangkan. Namun jika kau tidak terima dengan segalanya, kata kata sindiran tidak dihargai ini cocok kamu lontarkan ke mereka yang tidak pernah mengerti.
“Saya hanya mengharagi orang yang menghargai saya, namun jika anda merasa tidak dihargai oleh saya, sadarlah bahwa jika anda juga tidak pernah menghargai semua usaha saya”
****
“Setiap usaha dan kerja keras ingin dihargai, setiap perasaan ingin dimengerti, setiap cinta ingin diterima, dan setiap hati ingin dilembuti”
****
“Akan ada fase dimana orang yang sabar menjadi muak, orang yang perduli menjadi masa bodoh, orang yang setia ingin angkat kaki. Itu semua disebabkan karena semua kepedulian, kesabaran dan kesetiaannya tidak pernah engkau hargai”
****
“Jika seseorang memberimu perhatian, jangan pernah mengabaikannya, karena suatu saat perhatian kecil itu akan kamu rindukan pada saat mulai kesepian”
****
“Cinta mu itu palsu, tapi luka yang kau berikan itu benar benar sungguh menyakitkan”
****
“Jika anda tidak pernah menghargai, maka percayalah suatu saatpun anda juga tidak pernah dihargai, Namun jika anda Menghargai maka bersyukurlah karena aku lebih dulu menghargaimu”
Quote pilihan Kata Kata Tidak Di Hargai
Sebagai tambahan, ada satu quote yang mungkin cocok untuk dijadikan sebagai hiasan dinding dirumahmu:
“Kalo setiap rencana kita berjalan sesuai harapan, kita tidak akan pernah mengerti dan tahu jika kegagalan itu akan menguatkan”
Diary Motivasi
Mengatasi Perasaan Kecewa Karena Tidak Dihargai
Perasaan kecewa karena tidak dihargai merupakan hal yang sangat wajar dirasakan oleh setiap orang.
Namun, jika dibiarkan terus-menerus, perasaan tersebut bisa berdampak negatif pada kesehatan emosional dan kesejahteraan seseorang.
Berikut beberapa tips yang dapat membantu Anda mengatasi perasaan kecewa karena tidak dihargai:
Kenali dan Terima Perasaan Anda
Langkah pertama untuk mengatasi perasaan kecewa adalah dengan mengenali dan menerima perasaan tersebut.
Jangan memaksakan diri untuk menyembunyikan atau menekan perasaan tersebut. Alih-alih, cobalah untuk meresapi dan memahami perasaan kecewa Anda dengan bijak.
Temukan Penyebab dan Tindakan yang Tepat
Setelah Anda menerima perasaan kecewa, cobalah untuk mencari tahu apa yang menjadi penyebabnya.
Apakah Anda merasa diabaikan atau tidak dihargai oleh orang lain? Atau mungkin Anda merasa tidak dihargai oleh diri sendiri?
Setelah menemukan penyebabnya, cobalah untuk mengambil tindakan yang tepat, seperti berbicara dengan orang yang bersangkutan atau menetapkan tujuan dan fokus pada pencapaian hal-hal yang penting bagi Anda.
Jangan Membandingkan Diri dengan Orang Lain
Salah satu penyebab perasaan kecewa karena tidak dihargai adalah perbandingan diri dengan orang lain. Cobalah untuk fokus pada diri sendiri dan jangan terlalu membandingkan diri dengan orang lain.
Setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, dan Anda pun demikian.
Miliki Cara untuk Menyalurkan Emosi
Mengalami perasaan kecewa bisa membuat kita merasa tertekan dan stres. Oleh karena itu, penting untuk memiliki cara untuk menyalurkan emosi tersebut, seperti berolahraga, menulis jurnal, atau melakukan kegiatan yang Anda sukai.
Temukan Dukungan dari Orang Lain
Terakhir, jangan ragu untuk mencari dukungan dari orang lain. Bicarakan perasaan Anda dengan orang yang Anda percayai atau bergabung dengan kelompok dukungan yang sejenis. Dukungan dari orang lain dapat membantu Anda meredakan perasaan kecewa dan menemukan cara untuk mengatasinya.
Mengatasi perasaan kecewa karena tidak dihargai memang tidak mudah, namun dengan melakukan langkah-langkah di atas, Anda dapat membantu diri sendiri untuk bangkit dan melanjutkan hidup dengan lebih positif.
4 Pelajaran Yang Dapat Dipetik
Setelah kamu membaca artikel ini, sedikitnya kamu bisa memetik 4 pelajaran berharga saat perjuangan, pengorbanan, usaha dan kerja kerasmu tidak dipedulikan ataupun tidak dihargai lagi:
- Jika sudah lelah berjuang, namun dia tetap tidak mempedulikan, silahkan pergi dan bayar mereka dengan keikhlasan lalu lupakan semua kepedulianmu terhadap dirinya.
- Kadang kadang memang ada kalanya perjuanganmu tampak biasa saja dimatanya, mungkin itu semua karena ada yang memberi dirinya 10, sedangkan kau hanya memberikannya 5. Namun dia tidak sadar bahwa yang kau miliki hanya 5, sedangkan yang memberi 10 masih memiliki 100.
- Jangan pernah berhenti melakukan kebaikan meskipun sekecil biji sawi, sesungguhnya setiap kebaikan akan dibalas meskipun kebaikan tersebut mungkin tidak berarti bagi manusia.
- Hiaraukan mereka yang menilaimu terlalu berlebihan ketika untuk mendapatkan dia, kadang omongan orang justru lebih pedih dari pada perjuanganmu yang tidak pernah dihargai olehnya.
Akhir kata, jika konten ini tidak bermanfaat dan tidak ngena dihati. jangan pernah disahre ya, silahkan keritikan dan masukan dari anda kami tunggu dikolom komentar! Diary Motivasi